vv

Sabtu, 03 Maret 2012

Trik Sulap Kotak Korek Api Magnetic

Hi Sulapers,
Baru tadi saya jalan-jalan dan mampir di sebuah rumah makan padang, disana banyak orang yang sedang menghisap rokok. Setelah mengambil beberapa lauk pauk dan menikmati makanan yang sudah disediakan, saya memperhatikan salah satu orang yang celingak celinguk mencari api untuk menyalakan rokoknya padahal bisa saja dia pinjam ke orang di dekat situ – mungkin karena gengsi atau apa saya tidak tahu dia meminta tolong kepada pelayan untuk meminjamkan korek api.
Sambil menunggu dan diperhatikan beberapa orang lain karena orang ini berbaju sangat bergaya dengan jas dan gaya yang tidak sabaran akhirnya orang ini berjalan ke kasir untuk membayar makanan, akhirnya di meja kasir pelayan yang awal membawakan kotak korek api. Orang tadi membuka kembali kotak rokoknya dan memasukannya kedalam mulut, tapi yang terjadi sungguh diluar dugaan ketika dia hendak mengambil batang korek terlihat agak kesulitan dalam mengambil korek itu – Saya pikir saat itu apa orang itu tidak pernah menggunakan korek api kok kesusahan gitu – Selanjutnya dia membuka semua kotak korek dan akhirnya berhamburan di lantai. Karena malu dia pergi begitu saja meninggalkan uang kembalian dan korek api yang berhamburan di lantai.
Ok guys, sekarang dimanakah trik sulapnya?
Karena peristiwa tadi, saya mulai membayangkan beberapa trik dengan menggunakan korek api di masa dahulu. Salah satu trik yang hampir saja terlupakan kalau tidak terjadi kejadian ini saya akan tulis disini sebagai kenangan icon smile Trik Sulap Kotak Korek Api Magnetic
Trik ini dinamakan Magnetic Matches atau apa gitu kira-kira saja. Didapat dari buku mana juga saya sudah lupa. Ok kita mulai saja ya.
Efek: Pesulap mengambil kotak korek api dan membuka di hadapan penontonnya dan memperlihatkan isi kotak penuh dengan batang korek api. Lalu pesulap bercerita “Kita mengenal hukum gravitasi atau gaya tarik bumi dimana kalau benda di balikan akan jatuh ke arah bumi. Dalam sulap gaya gravitasi tidak diperlukan karena ketika saya membalikan korek ini tidak akan jatuh sama sekali, bahkan korek api seperti menyatu dengan kotaknya dengan gaya magnet sulap.” Pesulap memulai memutarkan kotak korek api sehingga lubang kotak yang terbuka menghadap ke bawah. Seharusnya memang korek jatuh ke bawah tetapi yang apa yang terjadi seperti perkataan pesulap.
Setelah beberapa waktu pesulap membalikan lagi korek tadi dan memperlihatkannya kepada penonton sekali lagi dia akan menormalkan gaya gravitasi dengan membalikan korek seperti tadi dan akhirnya batang korek api berhamburan jatuh serta memberikan kotak korek api untuk diperiksa.
Alat Sulap:
Diperlukan satu buah korek api berisi penuh.
Trik Sulap:
Persiapan dengan menggunakan satu batang korek dipotong melintang untuk mengganjal sisa korek api yang ada. Tempatkan posisi melintang agak di bawah kotak jadi sewaktu kotak korek dibuka satu batang korek gimik ini tidak terlihat. Mudah kan dengan alat sehari hari pun kita bisa melakukan trik sulap yang bagus.
Latih presentasi anda dan coba sehingga menemukan posisi batang yang tepat sebelum memulai pertunjukan. Dijamin anda pun dapat melakukan trik sulap ini dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar